Showing posts with label Peringatan Keras Fayza Lamari Kepada Kylian Mbappe. Show all posts
Showing posts with label Peringatan Keras Fayza Lamari Kepada Kylian Mbappe. Show all posts

28 June, 2023

Peringatan Keras Fayza Lamari Kepada Kylian Mbappe

Jurnal Soreang

Masa depan Kylian Mbappe disebut masih belum jelas di PSG musim panas ini. Dimana pemain asal prancis itu masih terikat kontrak hingga Juni 2024 mendatang ditambah masih memiliki opsi soal perpanjangan kontraknya hingga 2025 mendatang di Paris Saint-Germain.

Sebelumnya, Mbappe dilaporkan tidak meneruskan petualangannya di PSG atas kekecewaannya tentang persoalan perjanjian yang tidak sesuai oleh Manajemen klub tersebut. 

Sementara itu, penyerang PSG itu juga mengaku bahwa Real Madrid menawarkan tawaran fantastis untuknya, hingga bermaksud menunggunya 2024 mendatang. 

Pihak media El Chiringuito, juga mengungkapkan bahwa Real Madrid telah menyiapkan tawaran fantastis untuk merekrut Mbappe seharga 250 Juta Euro atau setara dengan Rp4 Triliunan dimusim panas ini. Hingga penawaran bonus dengan nilai total yang sama untuk PSG.

Selain itu, belum bisa dapat di yakini sepenuhnya apakah Mbappe akhirnya menerima tawaran fantastis tersebut.

Fayza Lamari, selaku Ibu dari Mbappe, memberi peringatan padanya. 

“Mereka (Real Madrid) menginginkanmu, tetapi jika kami tidak menandatangani pada Januari (2024), Madrid akan menandatangani Haaland. Sangat jelas bagi mereka” . Ucap Fayza Lamari, dilansir dari halaman Footmercato.