![]() |
SINDOnews |
Menjadi seorang petarung professional juga tidak semudah yang dibayangkan, butuh perjuangan yang hebat, penuh tantangan dan resiko. Selain itu, dunia seni bela diri juga menjadi bahan perbincangan banyak orang, apalagi aksi-aksi memukau dari petarung professional itu yang akan menjadi bahan sorotan mata hingga melontarkan pujian dan hinaan semata. Oleh karena itu pula, petarung professional harus memiliki mental kuat serta penuh semangat dan konsisten yang kuat dalam meniti karirnya menjadi seorang petarung professional. Berikut tips menjadi petarung professional :
1. Membentuk mental kuat
Membentuk mental kuat tentu hal yang sangat penting bagi petarung professional, dimana posisi sebagai petarung ketika menghadapi sebuah laga pertandingan akan bersiap menunjukkan bakat hebatnya. Sikap Mental punya peran mendorong seseorang menjadi pemberani dan percaya diri. Namun ada banyal hal yang terjadi memicu seseorang dapat mempengaruhi mentalnya menurun, terutama bagi petarung pemula.
Pertama fokus pada penonton, fokus pada penonton memang dianggap hal sepele, namun nyata nya hal tersebut dapat menurun rasa percaya diri bagi seorang petarung, sebab sorotan mata yang dia anggap lebih sebagai penganggu konsentrasinya.
Kedua, fokus pada gertakan lawan, gertakan lawan juga termasuk menjadikan seorang petarung tidak percaya diri, sebab dimana dia akan menanggap lawannya merasa tidak takut menghadapinya dan terkesan menakutkan.
Ketiga, terlalu mementingkan ocehan orang lain, ocehan orang lain juga dapat mempengaruhi mental seorang petarung, dimana dia menanggap perkataan orang lain itu benar dan mempengaruhinya menjadi tidak percaya diri.
2. Memelihara kesehatan
Memelihara kesehatan juga merupakan hal yang sangat penting bagi seorang petarung, menjadi petarung harus memiliki tubuh yang kuat dan tidak mudah sakit, sehingga dapat mengikuti rutinitas latihan yang dapat mengembangkan kemampuannya dalam bertarung.
Oleh karena itu, seorang petarung juga harus mengikuti pola hidup sehat, seperti 6 sehat 5 sempurna, juga menjaga pola tidur yang baik. Tentu hal tersebut dapat menguatkan kekebalan pada tubuh.
3. Memiliki pelatih yang berbakat
Memiliki pelatih yang berbakat juga diharuskan bagi seorang petarung, terutama bagi petarung pemula, dimana ketika memiliki pelatih atau mentor bela diri yang berbakat dan berpengalaman akan membimbing seorang petarung tersebut menjadi lebih baik.
Memilih pelatih juga harus dipandang dari bakat yang dia miliki dan sikap kebiasaannya, seperti kedipsilinan, lingkungan, ketekunannya melatih, edukasinya, dan prestasi yang dia miliki. Sebab peran seorang pelatih sangat mempengaruhi kemampuan dan dapat mendorong semangat seorang petarung.
BolaSport.com
4. Menguasai teknik bertarung
Menguasai teknik bertarung sudah pasti menjadi bagian menjadi petarung professional, menekuninya dengan latihan, hingga menguasainya. Juga bukan sekedar tahu saja, tetapi harus diterapkan serta penggunaan-penggunaannya teknik tersebut diwaktu yang tepat ketika menghadapi lawan, hingga mampu menguasai permainan.
5. Tekun berlatih
Tekun berlatih merupakan hal yang utama bagi seorang petarung, sebab tekin berlatih akan mempengahuri perkembangan kemampuan bagi seorang petarung , termasuk penguasaan teknik-tekniknya dan juga proses dimana menekuni dalam latihan disertai dengan mental yang akan terbentuk.
6. Mulai dari bawah sepert Mengikuti kompetisi kecil kecil
Memulai dari bawah merupakan tahap- tahap proses mencapai tujuan menjadi seorang petarung professional, mustahil jika langsung berada pada tahap tertinggi melainkan harus memulai dari bawah.
Dimana seorang petarung pemula tersebut akan menjadi bahan percobaan dan melatih mental yang kuat hingga terakui atau kelayakan akan bakat yang dimilikinya oleh banyak orang dalam seni bela diri.
Mengikuti dari nol tentu mengandung tantangan, seperti mengikuti kompetisi - kompetisi kecil sekelas daerah antar lurah, kecamatan, kabupaten, provinsi, nasional, sekalipun internasional.
Proses itu yang akan menjadikan seorang petarung akan semakin berkembang akan kemampuannya , dimana proses itu pula merupakan tahap istimewa, untuk dapat memperbaiki, belajar, dan terus bersemangat tinggi mencapai tujuan.
Perluas jaringan merupakan bagian dari tahap penting menjadi petarung professional. Perluas jaringan dipengaruhi dari kehebatan seni bela diri dari seorang petarung, semakin dia tampak hebat, maka semakin banyak yang ingin mengenalnya.
Justru hal itu pula bagi seorang pemula memiliki kesempatan menarik perhatian orang-orang penting didalamnya, seperti perusahaan - perusahaan manajemen ternama yang memiliki bakat mengendalikan petarung professional sampai bernegosiasi tawaran tersebut pada mereka.
0 comments:
Post a Comment